bitchat adalah aplikasi pesan peer-to-peer open-source yang berfungsi melalui jaringan mesh Bluetooth terdesentralisasi. Aplikasi ini tidak memerlukan akses internet, menggunakan server, atau bahkan meminta Anda untuk memasukkan nomor telepon. Hasilnya, aplikasi ini menjamin komunikasi yang terenkripsi 100%, bahkan bagi pengguna versi iOS.
Tidak diperlukan pendaftaran atau login
Salah satu keunggulan yang bitchat tawarkan yaitu Anda dapat menggunakan aplikasi ini tanpa mendaftar, login, atau memasukkan informasi pribadi. Anda cukup mengaktifkan Bluetooth di perangkat Android. Anda juga perlu mengaktifkan lokasi GPS karena ini satu-satunya cara untuk menemukan pengguna lainnya. Idealnya, Anda juga harus menonaktifkan Battery Optimization sehingga jaringan mesh Bluetooth dapat terus berjalan di belakang.
Pesan pribadi terenkripsi 100%
Semua pesan yang dikirim dan diterima melalui bitchat dienkripsi dan disimpan secara eksklusif di perangkat pengirim dan penerima. Itu saja. Pesan Anda tidak akan disimpan di server mana pun ataupun dicadangkan di web. Semua komunikasi akan disimpan secara lokal.
Konfigurasi saluran yang dilindungi kata sandi
Secara default, bitchat memungkinkan Anda untuk mengirim dan menerima pesan dengan pengguna mana pun dalam jaringan. Namun, Anda juga dapat membuat saluran terlindungi kata sandi hanya berisi Anda dan orang-orang yang Anda pilih. Ingat juga bahwa Anda dapat memblokir pengguna mana pun yang tidak ingin Anda ajak bicara. Tersedia daftar panjang perintah yang sangat mirip dengan perintah IRC lawas, yang artinya perintah-perintah ini sangat mudah digunakan.
Aplikasi perpesanan pribadi dan aman
Unduh APK bitchat jika Anda mencari aplikasi perpesanan instan untuk mengobrol secara aman 100%. Berkat aplikasi ini, Anda bahkan dapat berkomunikasi saat offline. Cukup aktifkan Bluetooth untuk mengirim dan menerima pesan.
Persyaratan (Versi terbaru)
- Memerlukan Android 8.0 ke atas
Komentar
Luar biasa